Menyambung posting sebelumnya dengan kenyataan yang ada saat ini kita sadar ataupun tidak sadar telah jauh dari mengenang dan menghargai jasa para pahlawan,khususnya generasi muda mungkinkah ada kesalahan dalam mendidik atau memang peradaban yang memaksa kita untuk seperti ini. Dalam kenyataan saat ini berapa persen generasi muda kita yang mengetahui makna dari hari pahlawan, jangankan makna tanggalnya saja bila ditanya masih mikir kapan ya?
Hari pahlawan janganlah cuma diperingati dengan upacara dan membersihkan makam pahlawan,besar harapan agar dengan adanya hari pahlawan akan muncul sosok pejuang dalam era sekarang. Seorang yang mau berkorban dengan tulus untuk membuat negeri ini merdeka seperti harapan para pejuang kita di masa penjajah. Justru kenyataan saat ini yang ada pahlawan yang memanfaatkan kesempatan disaat rakyat menderita,lihat saja janji-janji tokoh politik,lihat juga bila ada kejadian mereka menberi sumbangan dengan bendera besar dibelakangnya seakan disitu ditulis
"aku menyumbang tapi ingatlah aku". Dan itu pasti ramai bila saat-saat tertentu,bila mereka sudah berjaya lupalah mereka. Tapi alhamdulillah sudah ada yang membantu tidak seperti penulis yang hanya bisa bicara tapi tak ada tindakan. Jadi apakah kita sudah mengikuti dan memperingati pahlawan?
beri nilai sendiri. Peringati hari ini dengan berjuang tanpa pamrih,kalau membantu ikhlas tak perlu membawa bendera apapun,generasi sekarang sudah pandai mereka bisa membedakan mana yang tulus dan tidak. Negeri ini sekarang sedang banyak bencana,di hari yang bersejarah ini dan kedatangan Barack Obama di Indonesia moga muncul pahlawan yang sesungguhnya. Bencana,musibah yang datang saat ini mungkin peringatan dan kutukan dari Tuhan agar kita sadar,negara ini perlu pahlawan sesungguhnya bukan pahlawan hanya mencari nama. Buat para dermawan merapi yogyakarta,tsunami mentawai,wasior bantulah mereka tanpa pamrih,Tuhan akan membalas yang lebih.Dan doa mereka lebih didengar Tuhan,buat yang menjadi korban kuatkan dan tabahkanlah,anggap itu ujian dari Tuhan. Saya bukan orang pandai,juga bukan orang berpendidikan yang lebih hanya mengungkapkan sedikit catatan yang ada dalam pikiran.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan anda,dan jangan lupa tinggalkan jejak dengan menulis komentar disini.
Saran dan kritik anda saya tunggu,terima kasih sebelumnya.
entri lama kami moderasi agar kami bisa balas

 
Top